Senin, 17 Mei 2021

Cara akses Onedrive pada user yang sudah di delete

Ketika seorang karyawan tidak lagi bekerja di perusahaan yang menggunakan service dari Microsoft365, maka data karyawan tersebut akan dihapus dari server, lalu lisensinyapun harus di-takeout. Jika karyawan tersebut memiliki file yang sangat penting dan file tersebut tersimpan di Onedrive, maka user yang pekerjaannya memiliki kontribusi dengan user tersebut tidak akan bisa lagi mengakses file ataupun folder yang sudah pernah di share. Dan jika user tesebut memiliki file penting yang belum sempat di Share, maka semua file akan hilang setelah 30 hari user itu dihapus. Untuk mengakses danmengambil alih Onedrive user ini ke user lainnya, harus dilakukan oleh Global Admin melalui portal Sharepoint dengan cara berikut ini :

1. Akses sharepoint admin portal melalui link berikut ini https://admin.microsoft.com, lalu login menggunakan Global admin. setelah itu klik Show All 


lalu klik Sharepoint.


2. Pada tampilan Sharepoint Admin Portal, klik More Features, lalu klik Open pada User Profiles


3. Klik Manage user profiles

4. Pada tabel view, pilih Profiles missing from import

5. ketikkan UPN atau alamat email user yang sudah dihapus maka akan tampil seperti ini, maka pilih Manage site collection owner


6. Klik Icon buku pada gambar dibawah ini, lalu masukkan email user yang akan diberikan akses Onedrive user yang sudah dihapus ini, lanjutkan untuk Icon buku yang kedua untuk memasukkan email user yang sama.






lalu klik OK


7. Pada tab Account Name, klik user lalu klik Manage personal site untuk mengetahui link url Onedrive user yg sudah di delete ini


8. Hapus url tanda merah sampai dengan tanda kuning, lalu copy paste url ini pada user baru yang sudah diberikan akses nya
9. Maka tampilan Onedrive user yang sudah dihapus akan tampil seperti ini pada user baru yang sudah diberi akses







0 komentar:

Posting Komentar